Kabupaten Tangerang yang Religius, Cerdas, Sehat dan Sejahtera
27 Feb 2024 39 pembaca ADMIN Bappeda

Forum OPD Kecamatan Kabupaten Tangerang Dorong Sinergi Pembangunan Tahun 2025

Bappeda Kabupaten Tangerang menggelar Forum Organisasi Perangkat Daerah (OPD) tingkat kecamatan selama 4 hari di Aula Bappeda, dimulai sejak Senin, 26 Februari hingga 29 Februari 2024. Kegiatan yang melibatkan 28 kecamatan ini dibagi menjadi tiga kelompok forum, menjadi wadah bagi OPD kecamatan untuk menyampaikan rencana kerja tahun anggaran 2025. Akhmad Farhan, Kepala Bidang Perencanaan Insfrastruktur dan Kewilayahan Bappeda Kabupaten Tangerang, menyatakan bahwa forum ini memungkinkan OPD kecamatan untuk berbagi rencana kerja dan mendapatkan tanggapan konstruktif dari sesama OPD serta Bappeda. "Forum OPD gabungan ini adalah sarana bagi OPD kecamatan untuk menyampaikan rencana kerjanya di tahun 2025 dan mendapatkan tanggapan dari OPD terkait dan Bappeda," ungkap Farhan. Farhan menekankan pentingnya keselarasan rencana kerja kecamatan dengan pedoman yang telah ditetapkan oleh Bappeda. Hal ini bertujuan agar pembangunan di wilayah tersebut sejalan dengan arah yang telah ditentukan oleh pemerintah daerah. "Dengan adanya forum ini, fokus pembangunannya akan lebih terarah. Jadi program kegiatan yang sudah diarahkan oleh Pemda itu bisa dilaksanakan oleh kecamatan," kata Farhan.***